Thursday, April 12, 2012

Hari ini gue di-info kalau gue akan fokus ke internal training ketimbang kerjaan sekarang. Tapi, kerjaan yang sekarang akan tetap gue handle, seperti System Security, IT Project Management. Hanya 70% waktu gue harus fokus ke internal training yang awalnya adalah pembuatan master plan untuk training internal.

Bagus lah...

Selabintana

Horee libur panjang, 6-8 Mei 2012.

Kira-kira 3 minggu sebelumnya, hunting tempat baru untuk tempata nginap. Salah satu pilihana adalah ke daerah Selabintana Sukabumi. Selabintana dipilih karena belum pernah kesana dan menurut info salah satu teman kantor lokasinya nggak kalah siip dibanding puncak atau lembang. Sama dinginnya, katanya.

Setelah minta saran om google, dibookinglah salah satu resort di daerah Selabintana. Namanya, Prima Selabintana. Karena tanggal 6 April sudah penuh, dibookinglah tanggal 7-8 April.

Hari "H" kami sekeluarga termasuk opa/oma berangkata dari rumah jam 5.30, dengan harapan nggak kena macet di daerah ciawi. Alhamdulillah, jalanan lumayan lancar. Sempata makan bubur pinggir jalan setelah lewat pertigaan pasar yang ada jalan alternatif ke puncak, langsung tancap gas ke Sukabumi. Setelah lewat pertigaan ke arah arung jeram citarik, masuk pasar cibadak. Trus, ikutin petunjuk. Lewatin jalan berlubang, berbatu yang pas banget untuk 2 mobil.

Begitu lihat plan logo resortnya (http://www.hotelprimagroup.com/)... oh my GOD, tempatnya nggak seperti yang gue harapkan. Lagi di renovasi, nggak ada tamu resort yang lain (sepertinya). Dibawa ke kamar yang sudah disiapkan oleh petugas resort. Alamak, ill fill banget gue..

Akhirnya, kita mutusin untuk nggak jadi nginep. Nggak masalah, karena sewa resortnya sudah fully transfer sebelumnya. Langsung cabut, arah balik Sukabumi.

Karena sebelumnya dapat informasi ada waterpark baru di dekat lokasiresort,  mampir dulu ke waterpark itu.   




Kira-kira 2 jam di rizzy waterpark, kami sekeluarga pulang ke Jakarta via Cianjur. Ternyata selabintana-cianjur lumayan nggak jauh. Kalau lancar mungkin antara 30-40 menit aja.

Kesimpulan pribadi: Jangan reserve hotel/resort apapun namanya kalau nggak banyak yang tahu tempatnya.
Gue pribadi nggak recommend resort ini